Minggu, 11 Februari 2024

Makanan Tradisional dan Jajan Pasar Jogja

Bakpia
    Secara historis, Bakpia adalah makanan 'impor' dari negeri Tiongkok yang dibawa oleh para imigran Tionghoa pada dekade awal abad ke-20. Dimiliki oleh keluarga-keluarga pedagang Tionghoa yang banyak menempati pusat Kota Yogyakarta. Jenis makanan ini awalnya bukanlah makanan komersial, juga bukan makanan yang bernilai kultural seperti kue keranjang yang sering menjadi kue dalam perayaan Imlek.Bakpia Pathuk adalah kue berbentuk bulat pipih, terbuat dari campuran kacang hijau dengan gula, yang dibungkus dengan tepung, lalu dipanggang. 



Gudeg
    Gudeg adalah hidangan khas Daerah Istimewa Yogyakarta yang terbuat dari Nangka muda yang dimasak dengan santanPerlu waktu berjam-jam untuk membuat hidangan gudeg. Warna cokelat biasanya dihasilkan oleh daun jati yang dimasak bersamaan. Gudeg biasanya dimakan dengan nasi dan disajikan dengan kuah santan kental (areh), ayam kampung, telur, tempe, tahu, dan sambal goreng krecek. 
Gudeg sangat populer di Jawa, hidangan ini merupakan hidangan populer baik sebagai masakan rumahan maupun hidangan jalanan. Gudeg juga diproduksi secara industri sebagai makanan kaleng. Gudeg juga bisa ditemui di luar Indonesia, khususnya di negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura. Gudeg dibuat dari buah nangka yang tumbuh di banyak pulau di Indonesia, khususnya di Jawa, dan merupakan tanaman pangan yang cukup penting. Sejumlah besar rempah-rempah dan bumbu tertentu digunakan dalam proses perebusan, rempah ini juga meningkatkan masa simpan gudeg.

Geblek
     Geblek adalah Makanan Tradisional yang dibuat dari bahan Tepung Trapioka dan bumbu bawang yang digoreng gurih. Bentuknya seperti angka delapan berwarna putih bersih dan diolah dengan cara digoreng. Makanan ini populer sebagai jajanan khas dari daerah Kabupaten Kulon Progo, Kabupaten Purworejo, dan Kabupaten Wonosobo. misalnya di Wonosobo, Geblek disarankan untuk dimakan bersama Tempe Kemul, dan Mi Ongklok, sedangkan di Purworejo disarankan untuk menyiramkan kuah kacang ke Geblek. Geblek sering disamakan dengan cireng karena bahan baku yang digunakan sama. tapi keduanya berbeda bentuk dan ukuran. Geblek berwarna putih, bentuknya serupa angka delapan, dan punya tekstur kenyal ketika dikunyah.


Cenil
    Cenil atau cetil merupakan penganan tradisional khas Jawa yang populer di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Penganan ini berasal dari Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Cenil biasanya di jual bersama dengan klepon, kicak, getuk, ciwel ,cantel pertolo, dan tepo. Cenil atau Cetil adalah penganan tradisional khas Jawa yang sudah ada sejak tahun 1814M. Seperti yang terdapat dalam Serat Centini. Namun, diperkirakan pula sudah ada sejak zaman Mataram Kuno abad ke-8M.

Gatot

    Gatot (gathot) adalah penganan kukus, dibuat dari gaplek yang disayat kecil-kecil memanjang kemudian direbus dan dicampur dengan gula, dimakan dengan parutan kelapa. Gatot merupakan penganan tradisional khas masyarakat Jawa yang populer di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Penganan ini berasal dari Kabupaten Gunung Kidul, DIY. Gatot penganan tradisional Jawa asli Kabupaten Gunung Kidul terdokumentasi dalam Serat Centhini (Ensiklopedia Makanan Tradisional Jawa) yang diterbitkan pada abad ke-18M. Gatot biasanya dimakan dengan sayuran sebagai pengganti nasi. Penganan ini menjadi makanan yang sangat favorit bagi masyarakat Gunungkidul karena rasanya yang manis, lezat, dan gurih. Gatot memiliki kandungan gizi yang sangat banyak yang tidak kalah dengan makan pokok lainnya seperti beras, tiwul, dan nasi jagung, kandungan asam amino atau protein dalam gatot lebih besar dibanding dengan bahan pembuatannya (kayu).

Sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/Bakpia#:~:text=Bakpia%20(Hanzi%3A%20%E8%82%89%E9%A4%85%3B,tepung%20panggang%20dengan%20berbagai%20isi.

https://id.wikipedia.org/wiki/Gudeg

https://id.wikipedia.org/wiki/Geblek

https://id.wikipedia.org/wiki/Cenil

https://id.wikipedia.org/wiki/Gatot#:~:text=Gatot%20(gathot)%20adalah%20penganan%20kukus,gula%2C%20dimakan%20dengan%20parutan%20kelapa.&text=Gatot%20merupakan%20penganan%20tradisional%20khas,Timur%20dan%20Daerah%20Istimewa%20Yogyakarta.

Nama : Gregorius Jovi Glenn Santoso
Kelas : 9A
No Absen : 10

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Makanan Tradisional dan Jajan Pasar Jogja

Bakpia       Secara historis, Bakpia adalah makanan 'impor' dari negeri Tiongkok yang dibawa oleh para imigran Tionghoa pada dekade ...